Pengumuman Lomba Desain Poster

Hari ini tanggal 5 Desember 2013 pada pukul 15.00 WIB kita lakukan polling like di Fanspage BEM Poltekkes Kemenkes Pontianak
hingga 6 Desember 2013 pada pukul 23.59 WIB. Jumlah like terbanyak akan terpilih menjadi juara favorit.

Jumat, 26 Juli 2013

Buka Puasa Bersama Keluarga Poltekkes Pontianak

Saat memasuki bulan Ramadhan, pasti banyak yang sudah tidak sabar dengan acara-acara yang sudah direncanakan jauh sebelum bulan Ramadhan tiba. Ada yang sudah merencanakan belanja untuk baju lebaran sekeluarga nanti, ada yang merencanakan mudik saat lebaran, dan yang paling banyak dan yang paling umum dilakukan adalah rencana buka puasa bersama. Buka puasa bersama yang direncanakan tersebut bisa bersama keluarga besar, warga lingkungan sekitar, teman dekat, atau buka puasa bersama yang sekaligus dijadikan ajang reuni.



Nah, menjelang puasa hari ke-15, tepatnya pada Rabu, 24 Juli 2013,  rekan-rekan BEM Poltekkes Kemenkes Pontianak tidak mau kalah untuk menyelenggarakan agenda Buka Puasa Bersama Keluarga Besar Poltekkes Kemenkes Pontianak dengan mengangkat tema “Dengan Memperingati Nuzulul Qur’an, Mari Kita Tingkatkan Iman dan Takwa Kepada Allah SWT serta Perkuat Tali Silaturahmi Terhadap Sesama”.


Suasana berbuka puasa


Acara sendiri dimulai tepat pukul 16.30 bertempat di Auditorium Poltekkes Pontianak dengan diawali pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan sari tilawah. Acara resmi dibuka oleh Direktur Poltekkes, Bapak H. Khayan, SKM, M.Kes. Beliau menyampaikan kegembiraannya karena acara dapat berjalan dengan jumlah peserta sesuai target, yaitu terdiri dari komponen pihak Direktorat, MPM-KM, HMJ, mahasiswa/i Poltekkes dan BEM-KM sendiri selaku panitia pelaksana.
Sesuai tema yang diangkat, Bapak Burhansyah menyampaikan tausiyah kepada seluruh peserta yang hadir degan gaya beliau yang khas. Selain itu juga ada hiburan penampilan akustik dari rekan-rekan Kementerian Seni dan Budaya BEM-KM Poltekkes.
Saudara Asep Nugraha Kusdiana, selaku Ketua Panitia Buka Puasa Bersama Keluarga Besar Poltekkes mengaku puas dengan jalannya kegiatan dan mengharapkan agenda di bulan Ramadhan selanjutnya dapat terlaksana.



Pemberian bingkisan secara simbolis kepada salah satu warga
Poltekkes Pontianak yang kurang mampu oleh UKM (Kamais)